Market Day Dalam P5 EXPO, Kelas AL JAZARI 6B Raup Keuntungan Melimpah
Mpunda, Kota Bima - Jumat, 26 Juli 2024
Market Day dalam P5 EXPO, Kelas AL JAZARI 6B Raup Keuntungan Melimpah
Jum'at, 26 Juli 2024 merupakan puncak pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau biasa disebut dengan P5. Dalam kegiatan ini anak-anak kelas 6B menunjukkan keahlian mereka dalam berwirausaha, dari menyiapkan dagangan sampai menjualnya hingga habis tak tersisa.
Beberapa hari sebelumnya anak-anak mengikuti kegiatan P5 yang bertema kearifan lokal mengenal jajanan khas Bima. Kegiatan P5 diawali dengan mengenal aneka ragam jajanan khas Bima, mengunjungi tempat pembuatan salah satu jajanan khas Bima, mempraktekkan cara membuat jajanan khas Bima. Berbekal pengetahuan tersebut, anak-anak terlihat mahir dalam membuat bingka dolu dalam market day hari ini.
Yang unik dan berbeda dari kelas lain pada kegiatan market day kali ini adalah anak-anak melakukan live cooking yaitu membuat langsung bingka dolu yang dijual ditempat market day. Dan ini menjadi daya tarik kuat bagi pembeli karena mereka bisa menyaksikan secara live proses pembuatan bingka dolu yang akan mereka beli. Sebagai minuman pendamping anak-anak juga membuat es campur yang rasanya sangat segar dilidah.
Bermodalkan uang KAS dari kelas sebelumnya, anak-anak mampu meraih keuntungan melimpah dari market day karena jajanan yg mereka jual habis tak tersisa.
(Penulis: Mira Wijayanti, S.Pd,Gr)