MEMBUAT KEYAKINAN KELAS DAN TES NUMERASI, MPLS Hari Ke Dua Kelas 4B
Ikal La Karamat Kota Bima - 11 Muharram 1446 H
MEMBUAT KEYAKINAN KELAS DAN TES NUMERASI, MPLS hari ke dua kelas 4B.
Hari kedua kegiatan MPLS di isi dengan membuat keyakinan kelas. Keyakinan kelas dibuat agar siswa merasa nyaman dan senang berada di kelas.
Assesmen numerasi dilakukan dengan dengan tes level. Tes level terdiri dari 5 level. Selain benar siswa juga harus mengerjakan tes level dengan cepat. Bagi siswa yang berhasil menyelesaikan tes level 5 dengan cepat dan benar mendapatkan apresiasi dari walas berupa buket snack. Tiga siswa yang mendapatkan hadiah buket snack adalah Adzkia Samha Saufa, Tsabila Adania Husna dan Bahir Shiraj Addin Rizki.
(Penulis: Dewi Sukmawati, S.Pd)