Pembelajaran PAI Di Kelas 2A Tentang Ayo Kita sholat
Insan Kamil Kota Bima - Proses pembelajaran Mata pelajaran pendidikan agama Islam (PAI) di kelas 2A Ma Taho oleh ustdz Jumratul, S.Pd. Pelajaran 4 tentang Ayo Kita sholat.
Sholat adalah bentuk bersyukur atas nikmat yang Allah berikan. Shalat adalah tiang agama. Shalat adalah kewajiban yang telah ditentukan waktunya bagi orang-orang yang beriman.
Sebagai seorang yang beriman Siswa siswi kelas 2A Ma Taho sangat antusias saat pembelajaran berlangsung, mereka belajar tentang Bacaan Shalat yang baik dan benar dimulai dari Niat dan diakhiri Salam.
Setelah itu, Siswa siswi kelas 2A Ma Taho dipanggil satu persatu untuk ke depan kelas menghafalkan bacaan sholat (Do'a Iftita) setelah pertemuan Minggu kemarin sudah menghafal Niat dan takbiratul ihram.
Semoga siswa siswi kelas 2A Ma Taho selalu semangat serta Istiqomah dalam belajar, dan menjadi siswa siswi shalih shalihah. Aamiin.(HN)