Penjelasan Hadits Arbain Ke 18 Kebaikan Dapat Menghapus Keburukan
Insan Kamil Kota Bima - Penjelasan Hadits Arbain Ke 18 Kebaikan Dapat Menghapus Keburukan
Diriwayatkan dari abu dzalim jundub bin junadahdan abu abdirahman muadz bin jabal Radiallahu anhuma, dari Rasulullah Saw bersabda: bertaqwalah kepada Allah dimanapun kamu berada dan iringilah keburukan dengan kebaikan yang dapat menghapusnya, dan pergaulilah manusia dengan budi perkerti yang baik. Yang meriwayatkan hadits di atas adalah imam tirmidzi dan dia berkata haditsnya hadits hasan dan dalam setengah cetakan yaitu hadits hasan shahih.
PENJELASAN:
Bertaqwalah kepada Allah dengan cara menjauhi segala larangannya dan mengerjakan segala perintahnya dimanapun kita berada, kita jangan berfikir jikalau kita berada di tempat yang jauh dan tidak ada seorangpun yang melihat lantas kita berbuat hal yang telah dilarang oleh agama islam, ketahuilah bahwa sesungguhnya Allah maha melihat, maka janganlah sekali-kali kita berbuat hal yang seperti itu.
Iringilah keburukan dengan kebaikan, jika kita melakukan sebuah keburukan yang tidak disengaja maka iringilah dengan perbuatan baik yang dapat menghapusnya, karena sesungguhnya kebaikan itu dapat menhapus keburukan.
Pergaulilah manusia dengan budi pekerti yang baik, bergaul dengan sesama teman dan orang lain dengan sopan dan santun akan membawa kebaikan pula kepada diri kita, dan juga tak sedikit dengan bergaul dan mempunyai banyak teman yang baik kita akan dengan sangat mudah untuk mendapatkan informasi, contohnya dalam hal pekerjaan, kita akan mudah mendapatkan pekerjaan karena kita telah mendapatkan informasi dari teman bahwa disana ada lowongan kerja, sehingga kita dapat sukses dalam waktu yang sangat muda. Wallahu a'lam.
Sumber : kajianmuslim.net