Kelas 1B Ibnu Batuta Memurojaah Surah Dengan Bahagia

Mpunda, Kota Bima (Rabu, 23/10/2024) - Siswa-Siswi Kelas 1B Ibnu Batuta Memurojaah Dengan Bahagia. Pada hari Rabu (23 Oktober 2024) Pukul 07:40 saat kegiatan literasi selesai, siswa-siswi kelas 1B Ibnu Batuta melanjutkan kegiatan tahfidz di kelas. Kegitan ini diisi dengan murojaah dan menambah hafalan. Siswa-siswi kelas 1B Ibnu Batuta terlihat sangant antusias dan bahagia menunggu giliran namanya di panggil. Bagi yang sudah lancar dia akan sangat antusias mengangkat tangannya untuk mendapatkan giliran maju di depan kelas memimpin murojaah.

Anak-anak biasanhya akan maju satu persatu dan bisa juga bersama satu orang temannya. Kegitatan ini berlanjut sampai semua siswa mendapatkan giliran maju di depan.

Kegiatan tahfidz ini merupakan pelajaran yang sudah terjadwal selang satu hari dan diperuntukan untuk semua kelas, dari kelas I sampai VI, pada  jam tahfidz siswa-siswi dapat mengisinya dengan menambah hafalan baru, menyetor hafalan, memperbaiki tajwid dan murojaah bersama.

Dengan adanya kegiatan ini siswa-siswi diharapkan dapat menjadi penghafal Alquran, mencintai dan menyayangi Alquran.

 

(Penulis : Al Magfirah, S.Pd.)