Belajar Bahasa Arab ? Coba Dulu Yukk
Insan Kamil Kota Bima - Sedikit demi sedikit lama lama jadi bukit. Demikianlah kiranya peribahasa yang cocok bagi proses pembelajaran bahasa Arab. Menulis huruf hijaiyyah masih asing dikalangan masyarakat umum. Tapi bagi siswa kelas 4c ma caha hal itu bukanlah mustahil untuk dicoba.
Sesuai nama kelasnya Ma caha (yang rajin) mereka pantang menyerah menyelesaikan tugas menerjemah ke dalam Bahasa Arab hari ini. Sulit di awal namun jika terus di coba hasilnyapun akan memuaskan.
Pentingnya menulis dalam proses belajar sejalan dengan perkataan Imam Syafi'i "ilmu itu bagaikan binatang buruan, dan cara mengikatnya adalah dengan tulisan". (NHd)